Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Minggu, 12 Januari 2025

Perayaan Natal dan Tahun Baru Siswa dan Guru SMP se-Kabupaten Purworejo

Dihadiri Bupati Purworejo Yuli Hastuti 

PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Perayaan hari besar keagamaan sangat penting terutama untuk merenungkan kembali serta evaluasi diri, sejauh mana perilaku, perbuatan dan ibadah kita kepada Tuhan. Jangan sampai menempatkan agama menjadi formalitas belaka, yang tidak memberikan makna apapun dalam kehidupan. Hal itu disampaikan oleh Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH saat menghadiri kegiatan Perayaan Natal Siswa dan Guru/karyawan Kristiani SMP se-Kabupaten Purworejo di SMA Bruderan, Sabtu (11/1/2024).
Pada kesempatan itu, Bupati yang didampingi Kepala Dindikbud Wasit Diono SSos dan Plt Kabag Prokopim Ahmad Marjuki SIP, mengucapkan Selamat Natal dan Tahun Baru secara langsung. Lebih lanjut Bupati mengatakan bahwa nilai-nilai yang terkandung dalam perayaan Natal, seperti juga nilai-nilai yang terkandung dalam berbagai ajaran agama lainnya, merupakan pembimbing moral kehidupan umat pemeluknya dan bagi umat manusia. Ia mengajak nilai-nilai tersebut dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari demi terwujudnya rasa damai di hati dan damai di bumi. 

"Kita berharap, melalui semangat Natal, kita dapat mengambil hikmah dan pelajaran berharga dalam membangun kebersamaan, saling pengertian, hidup secara harmonis dan untuk peningkatan kualitas kehidupan umat di masa yang akan datang," harapnya. Bupati juga berpesan khususnya kepada anak-anak dan para siswa, untuk memiliki tanggung jawab besar dalam berkontribusi membawa kedamaian dan persatuan, baik di lingkungan sekolah, keluarga, maupun masyarakat. "Anak-anakku, saya berharap perayaan Natal ini dapat menjadi momen untuk memperkuat semangat toleransi, saling menghargai, dan mempererat persaudaraan di antara kita semua," pungkasnya. (*/kj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com