Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Kamis, 26 Desember 2024

Hujan Deras, Bupati Purworejo Pimpin Monitoring Malam Natal

PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH bersama Forkopimda dan pejabat terkait, melakukan monitoring malam Natal di dua gereja dan pos polisi terpadu Geparang, Selasa (24/12/2024) malam. Posko pelayanan dan pengamanan nataru tersebut, mulai dibuka 21 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024. Tujuannya memastikan keamanan, kondusivitas dan kenyamanan, bagi masyarakat Purworejo yang merayakan hari raya Natal. Bupati Purworejo mengatakan, monitoring tersebut dilakukan guna memastikan kegiatan perayaan Natal dalam kondisi aman dan kondusif. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk memastikan kegiatan peribadatan pada Natal tahun 2024 dapat berlangsung dengan khidmat. 

"Setelah kami melihat langsung, bisa dikatakan situasi kondusif pada malam Natal ini, walaupun dari sore hari diguyur hujan. Semoga para jemaat dapat melaksanakan peribadatan dengan penuh khidmat," ungkapnya. Bupati menambahkan, kesempatan monitoring bersama Forkopimda juga sebagai bentuk silaturahmi dengan umat Kristiani. "Kami mengucapkan selamat Natal, untuk saudara-saudara umat Kristiani. Semoga perayaan Natal ini dapat membawa suka cita dan mempererat persatuan dan kesatuan," ujarnya. 

Saat di pos polisi terpadu Geparang, Bupati mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polres, Kodim dan semua pihak terkait, yang telah menugaskan personelnya untuk memberikan pengamanan, baik di jalan raya maupun rumah-rumah ibadah. Ia mengingatkan untuk tetap saling berkoordinasi, demi memastikan pelayanan pengamanan nataru berjalan lancar. Kegiatan monitoring dimulai dengan berkumpul di area kompleks Pendopo Rumah Dinas Bupati Purworejo. Sekitar pukul 20:00 WIB Bupati memimpin rombongan dengan kunjungan pertama di Gereja Kristen Jawa Purworejo. Setelah itu ke Gereja Kristen Jawa Kutoarjo, Kemudian terakhir ke pos polisi terpadu Geparang di Jalan Daendels. Pada kesempatan itu Bupati menyerahkan bantuan logistik untuk Polisi dan TNI di dua gereja dan pos polisi terpadu yang bertugas menjaga keamanan. Ia selalu menyempatkan untuk berbincang-bincang dengan tokoh agama, para petugas keamanan dan masyarakat yang sedang merayakan Natal di gereja. (*/kj) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com