Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Senin, 11 November 2024

Pjs Bupati Purworejo Pimpin Upacara Hari Pahlawan dan Laksanakan Tabur Bunga

PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Pada suasana pagi yang mendung, Pjs Bupati Purworejo Endi Faiz Effendi SPi MA memimpin upacara Peringatan Hari Pahlawan di halaman Kantor Bupati Purworejo, Minggu 10 November 2024. Pada kesempatan itu, Pjs Bupati membacakan sambutan Menteri Sosial RI Saefullah Yusuf. Usai upacara, Pjs Bupati melaksanakan tabur bunga bersama Forkopimda di Taman Makam Pahlawan (TMP) Projo Handoko Loyo. Dalam sambutannya, Mensos menyampaikan bahwa di Bumi Nusantara ini banyak dilahirkan sosok pahlawan dengan segala pengorbanannya berhasil membentuk NKRI. Mereka adalah para patriot bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk mencapai Indonesia merdeka. "Dan kini mewariskannya kepada kita semua untuk diteruskan demi mencapai cita-cita Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur," tandasnya.
Dikatakan, tema peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024 adalah "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu". Tema ini mengandung makna yang dalam. "Teladani Pahlawanmu", berarti bahwa semua olah pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan. Adapun "Cintai Negerimu" mengandung makna bahwa apapun bentuk pengabdiannya harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia.  
"Terlebih dalam situasi global yang sukar diprediksi ini, maka mencintai negeri adalah juga dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan sosial," ujarnya. Dikatakan juga perjuangan membangun bangsa Indonesia berbeda bentuknya dari tahun ke tahun. Dahulu implementasi kepahlawanan adalah dengan semangat mendobrak, menjebol dan meruntuhkan bangunan struktur kolonialisme penjajah, maka saat ini implementasinya meruntuhkan kultur dan struktur kemiskinan dan kebodohan yang menjadi akar masalah sosial di Indonesia.  
"Kita berharap pada setiap momen Peringatan Hari Pahlawan, muncul semangat baru dan sosok warga negara Indonesia yang berhasil mengeluarkan inovasi baru, untuk mengimplementasikan nilai kepahlawanan sesuai dengan tantangannya saat ini," pungkasnya. Setelah kegiatan upacara selesai, kemudian dilanjutkan upacara ziarah nasional di TMP Projo Handoko Loyo. Bertindak sebagai irup Dandim 0708/Purworejo Letkol Infanteri Imam Purwoko SE MHI. Setelah itu dilanjutkan tabur bunga oleh Pjs Bupati, jajaran Forkopimda dan segenap peserta upacara. (*/kj)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com