Hadir Wabup Hj Yuli Hastuti SH, Sekda Drs Said Romadhon, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, serta Kepala Perangkat Daerah. Lanjut Bupati, ada hubungan yang cukup signifikan antara motivasi kerja dan kinerja seseorang. Seseorang akan meningkat kinerjanya apabila dalam bekerja memiliki motivasi yang tinggi. Sedangkan orang yang memiliki motivasi yang rendah akan cenderung bekerja asal-asalan dan memiliki kinerja yang tidak memuaskan. "Proses pengambilan keputusan khususnya dalam hal memilih dan menempatkan ASN dalam sebuah jabatan memerlukan ketelitian, kecermatan, dan pertimbangan-pertimbangan matang. Aparatur birokrasi merupakan orang-orang yang harus mau terus belajar, meningkatkan kemampuannya, belajar dari kesalahan kemudian memperbaikinya, serta melakukan inovasi dalam pekerjaan. Sehingga efektivitas dan efisiensi tercapai dalam melayani publik," ujarnya.
"Dengan kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas, saya percaya Saudara-saudara akan mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab. Ini merupakan visi yang harus kita wujudkan secara sungguh-sungguh, meskipun pada tahun 2025 nanti saya sudah tidak lagi memimpin Purworejo," pesannya.
Sementara itu Kepala BKPSDM Fitri Edhie Nugroho, SE, MM ditemui setelah
acara mengatakan dalam pelantikan dan pengambilan sumpah/janji ini
terdapat beberapa jabatan yang mulai berlaku sejak tanggal 1 Oktober
2023, dikarenakan pejabat definitif yang sekarang masih ada, akan
memasuki usia pensiun per tanggal 1 Oktober 2023.
"Terdapat 54 pejabat yang dilantik hari ini, yaitu 1 Jabatan Tinggi
Pratama, 31 Pejabat Administrator dan 22 Pejabat pengawas. Untuk jabatan
tinggi pratama masih 1 dulu, karena untuk Kepala Disdukcapil masih
dalam proses tes wawancara di Kemendagri pada tanggal 11 September,
minggu depan," pungkasnya. (kj)
Sumber : Prokopim
Tidak ada komentar:
Posting Komentar