Rekomendasi Musda VII Polosoro 2023 di Ganeca Convention Hall
Ketua panitia musda VII Polosoro tahun 2023 Turahman saat diwawancarai awak media |
Selain pemilihan ketua umum, lalu apa rekomendasi dari pelaksanaan musda VII Polosoro tahun 2023 ini? Disodor pertanyaan oleh awak media, ketua panitia musda VII Polosoro Turahman menegaskan, sebagaimana hasil rekomendasi, mendorong ketua umum terpilih untuk ikut kontestasi pada pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Purworejo 2024 mendatang.
"Dalam musda VII Polosoro, dari delegasi yang hadir, semua mendukung dan bangga. Secara aklamasi mendukung Bapak Suwarto untuk ikut kontestasi pilkada Purworejo 2024 mendatang," imbuh Turahman.
Menjadi salah satu dasar atau pertimbangan dari para kader atau pengurus Polosoro Purworejo, agar kader Polosoro ikut berkiprah dan membangun Kabupaten Purworejo pada jalur eksekutif. Menurut Turahman, selama ini kader-kader Polosoro cukup banyak mengisi di jajaran Legislatif Kabupaten Purworejo. "Tidak sedikit dari 45 angota dewan Purworejo, dari keluarga besar Polosoro. Makanya rekomendasi musda VII Polosoro, aklamasi Bapak Suwarto ikut dalam kontestasi pilkada Purworejo," tutup Turahman yang didampingi panitia musda lainnya Sutanto yang juga Kepala Desa Loano Kecamatan Loano. (*)
reporter : ngabdiri koim
editor : tomo widodo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar