Konferensi pers kegiatan HUT ke-192 Kabupaten Purworejo (foto koim/kj) |
Pada tema tahun 2022 tersebut memiliki arti filosofi bahwa berserah dengan berserah diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. Untuk HUT ke-192, rangkaian kegiatan dimulai dengan pemasangan umbul-umbul, spanduk, baliho dan lampu hias. Pemasangan dimulai pada 1 hingga 28 Februari 2023.
Ketua umum peringatan hari jadi Kabupaten Purworejo yang ke-192, Stepanus Aan Isa Nugroho SSTP MSi saat gelar jumpa pers di ruangan Pers Center Pemkab Purworejo Jumat 27 Januari 2023 menyebutkan 16 kegiatan untuk memeriahkan hari jadi kee-192 Kabupaten Purworejo.
Kegiatan-kegiatan itu yaitu peresmian proyek pada 1 Februari 2023, ziarah ke makam pendiri Kabupaten Purworejo pada 3 Februari 2023 yaitu di Desa Bragolan, Desa Bulus dan Kelurahan Mudal.
Kemudian Gending Setu Legi pada 3 Februari 2023 di Pendopo Agung Kabupaten Purworejo. Kegiatan lainnya yaitu Bupati Mantu pada 4 Februari 2023 di Pendopo Agung Kabupaten Purworejo dan kawasan Alun-alun Purworejo.
"Ada juga sepeda santai pada 5 Februari 2023 pukul 07.00 WIB, rute dari Alun-alun Purworejo
dan masing-masing kecamatan start dan rute diserahkan kepada
panitia kecamatan," beber Aan sapaan akrab Stephanus Aan Isa Nugroho yang merupakan Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Purworejo.
Sementara Road to Kilau Raya pada 11 Februari 2023 di Alun-alun Purworejo dimeriahkan oleh artis ibukota seperti Robi Purba (Host), Vega Darwanti (Host), Limbad (pengisi acara), Armada, Iis Dahlia, Heppy Asmara, Farel Prayoga, Trisuaka, Shahiba Saufa, Filla Thalia, Difarina, Stepin Misa, Wahidarjo, Wina Gacima, Nabila Maharani, Wiro Widowati dan Astra KDI.
"Sementara senam, jalan santai, lomba tradisional pada 12 Februari 2023 pukul 07.00 WIB. Dan ada kegiatan Purworejo Berselawat pada 17 Februari 2023 pukul 19.00 WIB lokasi kegiatan di Alun-alun Purworejo," tutup Aan. (*)
reporter : ngabdiri koim
editor : tomo widodo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar