Teguh Susanto |
KEPALA Desa Banyuurip Kecamatan Banyuurip Kabupaten Purworejo mendukung penuh event jalan sehat gelaran media online kabarjateng.co.id, yang diagendakan digelar pada Minggu 26 Februari 2023 mendatang. Lokasi kegiatan, start dan finish di eks Kawedanan Purwodadi, di mana event jalan sehat juga menyemarakkan hari ulang tahun (HUT) ke-192 Kabupaten Purworejo.
Selama ini sudah terjalin kemitraan yang baik dengan Pemdes Banyuurip, Kades Teguh Susanto cukup banyak inovasi dan terobosannya, untuk memajukan desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
"Saya mendukung event jalan sehat kabarjateng, semoga pelaksanaannya berjalan lancar. Selamat HUT ke-192 Kabupaten Purworejo, guyub rukun bebarengan," tegas Teguh Susanto kepada media ini, Rabu 8 Februari 2023 sore.
Kades Teguh Susanto membantu doorprize untuk hadiah bagi peserta jalan sehat. "Untuk memeriahkan dan hiburan bagi masyarakat, saya siapkan doorprize," tegasnya yang merupakan purna bakti pegawai Mahkamah Agung (MA) RI.
Sisi lain, saat ini Teguh Susanto sedang gencar menggalakan tanaman buah jeruk, selain menghijauan lingkungan juga hasilnya nanti untuk dipasarkan. Pihaknya menyiapkan lebih kurang 1.000 bibit jeruk. (tw)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar