Kades Ukirsari Sahru Riyadi |
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID - Sosok yang ramah dan peduli dengan masyarakat, itulah karakter positif yang melekat pada Kepala Desa Ukirsari Kecamatan Grabag Kabupaten Purworejo, Sahru Riyadi.
Pada periode pertama kepemimpinannya ini, program-program Pemdes Ukirsari dapat berjalan dengan baik, baik itu pembangunan fisik maupun sisi pemberdayaan masyarakat.
Kades Sahru Riyadi dalam mengambil keputusan ataupun melakukan program-program kerjanya, selalu mengutamakan musyawarah mufakat warganya. Dengan kebersamaan tersebut, program-program pembangunan dapat berjalan dengan baik di Desa Ukirsari.
Ditemui kabarjateng saat kegiatan di Balai Desa Dudukulon Kecamatan Grabag, Kades Sahru Riyadi menegaskan, saat ini pihaknya sedang mengagendakan pembangunan talud. "Program Desa Ukirsari, saat ini kami siapkan untuk pembangunan talud. Panjangnya sekira 1.400 meter," sebut Sahru Riyadi.
"Tentunya dalam setiap program pembangunan atau kegiatan, kami mengutamakan kebersamaan. Tanpa dukungan dari warga semua, program-program pembangunan tidak akan berjalan dengan baik. Jadi kami harapkan selalu kerja sama yang baik dalam membangun Desa Ukirsari," kata Sahru Riyadi. (kj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar