Setelah Banyuurip-Bagelen, Giliran Turnamen Voli se-Purwodadi
Turnamen voli di Krendetan-Bagelen yang didukung Kusnomo, gini giliran untuk wilayah Purwodadi (mark/kk) |
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID-Bakal calon Wakil Bupati Purworejo dari PDI Perjuangan, Kusnomo, mendapat apresiasi dari berbagai lapisan masyarakat, terkait getolnya mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga khususnya di Kabupaten Purworejo. Berbagai cabang olahraga (cabor) mendapat perhatian dari Kusnomo-sosok muda yang sukses dengan usahanya.
Setelah sebelumnya sukses menggelar turnamen voli untuk wilayah Kecamatan Banyuurip dan Bagelen, kini giliran wilayah Kecamatan Purwodadi. Agendanya, turnamen voli se-Purwodadi, digelar di Desa Jenarwetan dengan lapangan di Blok Pasar. Panitia untuk turnamen voli dengan tuan rumah Jenarwetan yaitu Edi Iriyanto bersama Hendra Aryanto dkk.
Untuk informasi, Pervok Cup 2019 yang digelar di lapangan voli Krendetan-Bagelen, keluar sebagai juara I yaitu tim voli Karangjambu Desa Dadirejo, juara II tim Krendetan A, juara III tim voli Karangnongko Desa Dadirejo dan juara IV tim voli Krendetan B.
Untuk informasi, Pervok Cup 2019 yang digelar di lapangan voli Krendetan-Bagelen, keluar sebagai juara I yaitu tim voli Karangjambu Desa Dadirejo, juara II tim Krendetan A, juara III tim voli Karangnongko Desa Dadirejo dan juara IV tim voli Krendetan B.
Kusnomo melalui pesan whatsapp (WA)-nya kepada media ini, membenarkan jika turnamen voli bergeser untuk wilayah Purwodadi. "Utamanya adalah pembinaan para pemain lokal, para pemuda desa-desa yang punya bakat dan kemampuan olahraga khususnya voli. Jadi setiap turnamen yang digelar, adalah untuk pembinaan pemain lokal, sekaligus ajang memupuk silaturahim, guyub rukun, persaudaraan selamanya," ungkap Kusnomo. (kj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar