Yunita Putri Megawati |
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID-Persiapan untuk gelaran Mahesa Jenar Cup, ajang turnamen voli untuk wilayah Kecamatan Purwodadi, terus disiapkan. Ketua panitia turnamen ini, Yunita Putri Megawati, mulai menyiapkan berbagai hal untuk sukses event yang mendapat dukungan dari bakal calon Wakil Bupati Purworejo Kusnomo.
Mega yang merupakan atlet futsal dan juga sepakbola ini, bersama para panitia lainnya, mengagendakan gelaran turnamen voli dalam waktu dekat ini. Sementara sebagai penasehat kegiatan yaitu Edi Iriyanto.
"Saya sudah komunikasi dengan Pak Kusnomo, yang memang mendukung kegiatan ini. Kepedulian Pak Kusnomo untuk para pemuda desa, agar giat dalam berolahraga, menjauhi hal-hal negatif," imbuh Edi Iriyanto.
"Sesuai agendanya, dalam waktu dekat ini akan digelar event voli dukungan Pak Kusnomo. Semoga berjalan lancar, menjadi ajang silaturahim antar pemuda desa," tegas Edi Iriyanto. (kj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar