Dandim Letkol Muchlis Gasim membuka kemah bhakti Saka Wira Kartika Kodim Purworejo (pendim for kabarjateng.co.id) |
Dandim mengatakan, kemah bhakti Sakwira Kartika bertujuan membentuk dan membina generasi muda sebagai pemimpin bangsa agar mempunyai kepribadian yang kuat, semangat, pantang menyerah, disiplin,inovatif dan pekerja keras demi mendorong kemajuan serta keberhasilan pencapaian cita-cita bangsa.
Muchlis Gasim (pendim for kabarjateng.co.id) |
Harus disadari, kemerdekaan diperoleh dengan perjuangan, tetesan darah dan air mata. Ssebagai generasi penerus, segenap anggota pramuka bersama seluruh komponen di tanah air, berkewajiban mengisi kemerdekaan dengan kegiatan yang konstruksif dan bermanfaat.
"Melalui pembinaan kepramukaan Saka Wira Kartika, kami siap membina dan membentuk generasi muda bangsa yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan serta berjiwa ksatria," tegas Dandim.
Sementara itu Perwira Seksi Teritorial Kapten Infanteri Daliman menjelaskan, kegiatan kemah bhakti Saka Wira Kartika dilaksanakan selama 2 hari dengan berbagai kegiatan di antaranya pengenalan tali temali, navrat, mountainerring, survival, penanggulangan bencana, wawasan kebangsaan dan bakti sosial. (*/kj)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar