Kadarno dikawal menuju kediamannya (sundari/kj) |
Pantauan kabarjateng.co.id, jumlah suara sah sebanyak 345, dan suara tidak sah sebanyak 12 suara. "Terima kasih untuk amanah dan kepercayaan warga Brondongrejo. Amanah ini akan dijalankan sebaik-baiknya, mari sama-sama membangun Desa Brondongrejo," ungkap Kadarno usai pilkades, Senin (30/10/2017).
Tak muluk-muluk, Kadarno ingin mewujudkan pembangunan yang nyata, guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat Brondongrejo. Kadarno memang dikenal memiliki sikap yang ramah, hangat dan bersahaja dengan siapa saja. Sikap rendah hati dan ngewongke liyan inilah yang menjadi cinta warga kepada Kadarno. Guyub rukun, adem ayem selalu menjadi komitmen bersama untuk dijaga demi mewujudkan desa yang aman, trentam dan mengembangkan sikap gotong royong antarwarga.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar