Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Sabtu, 22 April 2017

Kades Wirun Mantan Pemain Voli : Wujudkan Generasi yang Sehat, Produktif dan Berkarakter


Wahyudi dan kabarjateng di lapangan voli Desa Wirun (sigiit w/kj)
PURWOREJO, KABARJATENG.CO.ID-Kepala Desa Wirun, Purworejo Jawa Tengah, Wahyudi, terus bertekad memajukan desanya dan menyejahterakan masyarakatnya. Pembangunan fisik berjalan dengan baik, prestasi besarnya yaitu Wahyudi berhasil membangun jembatan gantung yang menghubungkan dua dusun, setelah bertahun-tahun menjadi mimpi panjang warga Desa Wirun. 

Nah untuk pembangunan SDM-nya, pemberdayaan warga menjadi sasaran. Termasuk generasi mudanya, yang dibina menjadi sehat, produktif dan berkarakter kuat. Telisik demi telisik, Wahyudi ternyata dulunya mantan pemain voli yang cukup andal. Postur tubuh yang tinggi dan ideal, membuatnya di posisi smasher. 

Tak heran jika kini sosok Kades muda dan tenang ini, membentuk tim voli Desa Wirun, sebagai ajang pencarian bakat pemain-pemain andal dan utamanya pembinaan generasi penerus Desa Wirun yang sehat, produktif dan berkarakter. 


"Lapangan voli desa sudah ada, ya cukup representatif. Per April 2017 ini, tim voli Wirun akan dilatih dari PBVSI Purworejo. Ada sekitar 20-an pemain, baik itu masih siswa SMP dan juga SMA," ungkap Wahyudi kepada kabarjateng.co.id belum lama ini. 

"Dengan jiwa dan raga yang sehat, sangat penting untuk mewujudkan hal-hal positif di semua bidang. Ini bagian dari pembangunan masyarakat Desa Wirun, SDM yang sehat dan produktif. Jauhi pergaulan negatif, jangan coba-coba dengan narkoba," seru Wahyudi. (tim kj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com