Apdesi Jateng silaturahmi ke Ganjar Pranowo |
SOLO, KABARJATENG.CO.ID-Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo akan menghadiri musyawarah nasional (munas) III Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) di Solo, Selasa (30/8/2016). Hal ini setelah jajaran Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Apdesi Jawa Tengah melakukan sowan ke Gubernur, Senin (29/8/2016).
"Kami sowan ke Pak Ganjar (Gubernur) atas nama DPW Apdesi Jawa Tengah yang dipimpin langsung Ketua Apdesi Jawa Tengah Pak Agus, Kepala Desa dari Blora," ungkap salah satu pengurus, Budi Sunaryo, yang merupakan Kepala Desa Majir, Kutoarjo, Purworejo.
Budi Sunaryo dan Ganjar Pranowo |
"Kami mengundang Pak Gubernur, dan beliau siap akan hadir di Munas III Apdesi. Kami mohon doa restu, agar penyelenggaran munas III dapat berjalan sukses, apalagi Jawa Tengah menjadi tuan rumahnya," urai Budi Sunaryo.
Budi mengaku, munas yang digelar di Hotel Gambir Anom Jl Embarkasi Haji, Gagaksipat Boyolali, Solo, juga akan dihadiri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Putro Sandjojo.
"Agendanya juga dihadiri Ketua DPD RI, Dirjen Pemerintahan Masyarakat Desa serta Bupati se-Jawa Tengah," beber Budi.
"Pak Gubernur memberikan dukungan dan motivasi untuk kesuksesan pelaksanaan munas III Apdesi," tegas Budi. (tw)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar