Memberikan Berita dan Informasi Terkini di seluruh Jawa Tengah * Mau Bisnis Anda Semakin Berkembang ? Iklankan Produk anda di Kabar Jateng !!! Silahkan Hubungi di 085643358148 / 081326613938

Senin, 23 Mei 2016

Thomas Cup 2016 Milik Denmark

KUNSHAN.KABARINDONESIA.CO.ID - Sejarah baru tertoreh di kancah perbulutangkisan dunia. Denmark sukses menggondol Piala Thomas setelah sukses membendung mimpi Indonesia pada laga final Piala Thomas di Kunshan, Minggu (22/5). Denmark unggul dengan skor akhir 3-2.

Dipastikan juara, Denmark setelah nomor tunggal putra ke tiga melalui Hans Kristian Vittinghus melantakkan langkah Ihsan Maulana Mustofa dengan dua set langsung 21-15, 21-7.


Tim Piala Thomas Indonesia mengawali laga final dengan menurunkan tunggal pertamanya Tommy Sugiarto dan gagal meraih poin saat Tomy kalah melawan Viktor Axselen juga dengan dua set saja, 17-21, 18-21. 1-0 untuk Denmark.

Selanjutnya Tim Indonesia mampu menyamakan kedudukan 1-1, setelah laga ke dua melalui partai ganda, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan, di mana mereka unggul melawan ganda Denmark, Mads PielerKolding/Mads Conrad Petersen dengan 21-8 dan 21-13.

Di Partai ke tiga kembali Indonesia tertatih, 2-1. Setelah tunggal ke dua Indonesia Anthony Sinisuka Ginting terjungkal saat meladeni Jan O Joergensen dengan perlawanan mudah. Anthony dipaksa menyudahi permainan dengan 2 set langsung  17-21, 12-21.

Lagi-lagi angin segar menyapa tim Indonesia di laga ke empat, kedudukan pun kembali berimbang 2-2, ketika ganda ke dua Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Angga Pratama sukses menekuk Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Ricky Angga bermain cantik dengan 21-16, 21-14.

Namun perjuangan menjadi yang terbaik di laga Thomas Cup kali ini belum menjadi keberuntungan untuk tim Merah Putih, di mana laga terakhir di nomor tunggal ke tiga, Ihsan Maulana Mustofa harus mengakui keunggulan  Hans Kristian Vittinghus dengan 15-21, 7-21.


Sejarah mencatat, Denmark menjadi  salah satu negara pemegang Piala Thomas bersama Indonesia (13 kali), China (9 kali), Malaysia (5 kali), dan Jepang (1 kali). (jp)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Flight Schedule Achmad Yani Airport

Info Cuaca Jawa Tengah

Redaksi

Pembina : Tomo Widodo SHut, Pemimpin Umum : Sigit Widiyanto SE, Pemimpin Redaksi: Drs Raga Affandi, Koordinator IT & Kreatif : Djoko Santoso, Ardi Dwi Septiawan, Bimo Satrio , Juli Prastomo , Manager Iklan : Tanti Susilowati, Manager Pemasaran dan EO : : Drs Heri Prastowo, Kepala Litbang : Ax Bowo Sutoko SPd, Staf Litbang : Edy Iriyanto, Kabiro Purworejo : Ngabdiri Koim, Kabiro Surakarta : Isvaradi, Staf Redaksi : Woro Suciningtyas SE, Duta Pamungkas, Eko Stianto , Fotografer : Rahmat Yuni Antoro, Penerbit: Kabar Group , Kantor Pusat: Jl Batu Ratna Perum Griya Karang Joang Asri 2 Blok C2 No 27 RT 15 Karang Joang Kecamatan Balikpapan Utara-Kota Balikpapan-Kaltim, Indonesia Telp.: 081347420231, 0853 4743 3322, 082138182572 Email: redaksi__kabarkaltim@hotmail.com